Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Fungsi (Kegunaan) dan Dosis Insektisida Movento Energy 240 SC Bagi tanaman Cabai, Jagung, Tomat, dan lainnya


Ada dua bahan aktif yang terkandung pada Insektisida Movento Energy 240 SC yaitu, bahan aktif imidakloprid sebesar 120 g/l, dan spirotetramat  sebesar 120 g/l. Kedua bahan aktif itu membuat Insektisida Movento Energy 240 SC menjadi insektisida terbaik dalam mengendalikan hama pada tanaman jagung, padi, tomat, dan tanaman lainnya.

Insektisida Movento Energy 240 SC adalah pestisida yang bersifat (bekerja) sistemik dengan racun kontak dan lambung, karena ketiga cara kerja pestisida ini, membuat insektisida Movento menjadi yang terbaik di kelasnya.

Movento 240SC adalah insektisida berbentuk pekatan suspensi berwarna putih kebu-abuan, yang merupakan produk pestisida unggulan yang di produksi oleh PT. Bayer Indonesia.

Bahan aktif yang terkandung pada Insektisida Movento Energy ber fungsi untuk mengendalikan hama kutu-kutuan yang menyerang tanaman Bawang merah, kentang, mangga, dan tanaman lainnya.

Berikut ini fungsi (kegunaan) dan Dosis Insektisida Movento Energy 240 SC yang sesuai pada tiap-tia tanaman, agar hama kutu yang menyerang tanaman bisa dikendalikan;

  • Apel : kutu daun Aphis pomi, hama trips Thrips sp. (Penyemprotan volume tinggi : 0,5 - 1 ml/l)
  • Bawang merah : kutu daun Myzus persicae, hama trips Thrips tabaci (Penyemprotan volume tinggi : 1 - 2 ml/l)
  • Cabai : hama kutu daun Myzus persicae, Bemisia tabaci, hama trips Thrips parvispinus (Penyemprotan volume tinggi : 0,5 - 1 l/ha)
  • Jagung : wereng Peregrinus maidis (Penyemprotan volume tinggi : 1 - 2 ml/l)
  • Jambu biji : kutu putih Ferrisia virgata (Penyemprotan volume tinggi : 1 - 2 ml/l)
  • Jeruk : kutu daun Toxoptera citridus, kutu tempurung Coccus viridis (Penyemprotan volume tinggi : 0,5 - 1 ml/l)
  • Kentang : kutu kebul Bemisia tabaci, hama trips Thrips palmi (Penyemprotan volume tinggi : 1,5 - 2 ml/l)
  • Mangga : kutu putih Rastrococcus spinosus, wereng mangga Idiocerus sp. (Penyemprotan volume tinggi : 1 - 2 ml/l)
  • Melon : kutu kebul Bemisia tabaci, hama trips Thrips palmi (Penyemprotan volume tinggi : 1,5 - 2 ml/l)
  • Rambutan : kutu putih Pseudococcus lilacinus (Penyemprotan volume tinggi : 0,5 - 1 ml/l)
  • Semangka : kutu kebul Bemisia tabaci, hama trips Thrips palmi (Penyemprotan volume tinggi : 1,5 - 2 ml/l)
  • Tembakau : kutu daun Myzus persicae, kutu putih Bemisia tabaci (Penyemprotan volume tinggi : 0,5 - 1 l/ha)
  • Tomat : kutu kebul Bemisia tabaci, hama trips Thrips palmi (Penyemprotan volume tinggi : 1 - 2 ml/l)

Untuk mendapatkan hasil yang optimal maka gunakanlah insektisida ini sesuai dosis yang dianjurkan, agar Movento Energy 240SC bisa berfungsi dengan baik.

Selain itu dengan menggunakan takaran dosis yang tepat, pengendalian hama kutu-kutuan bisa jadi lebih maksimal, dan juga dapat mencegah timbulnya resistensi hama terhadap pestisida.

Demikianlah ulasan singkat tentang fungsi dan dosis Insektisida Movento Energy 240SC bagi tanaman Cabai, Jagung, Tomat, dan lainnya. Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi kita semua. Terimakasih.

Post a Comment for "Fungsi (Kegunaan) dan Dosis Insektisida Movento Energy 240 SC Bagi tanaman Cabai, Jagung, Tomat, dan lainnya"